Mengingat pentingnya Pendidikan dan Kesehatan bagi Bangsa Indonesia, maka masyarakat Kabupaten Jembrana sejak tanggal 10 Mei 2012 mengusulkan didirikannya Unit Sekolah Baru yang mengkhususkan kegiatan pendidikannya pada kegiatan kesehatan, maka melalui Surat Keputusan Bupati Jembrana yang bernomor 312/Dikporaparbud/2012, didirikannya Unit Sekolah Baru ( USB) SMK Negeri 4 Negara yang berlokasi di Desa Nusasari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana.
Sejalan dengan perkembangan kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di tanah air SMK Negeri 4 Negara sebagai salah satu sekolah kejuruan, telah menggunakanKurikulum 2013. Semoga dengan dukungan Pemerintah Daerah yang memprioritaskan pembangunan bidang pendidikan SMK Negeri 4 Negara bisa memperoleh dukungan dan perhatian sehingga ada kesempatan untuk mengembangkan kualitas pembelajaran dan dibantu sarana Teknologi pembelajaran modern yang menantang untuk bisa mengembangkan wawasan global sesuai tuntutan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Sebagai sekolah kesehatan pada awal dibukanya SMK Negeri 4 Negara membuka Program Keperawatan kemudian menjelang penerimaan siswa tahun ketiga tahun pelajaran 2014/2015 dibuka satu program lagi yaitu program keahlian Farmasi. Untuk mendukung program Pemerintah Daerah dan sejalan dengan berkembangnya pariwisata di daerah, pada Tahun Pelajaran 2019/2020 SMK Negeri 4 Negara membuka jurusan Perhotelan untuk mewujudkan tenaga – tenaga terampil di bidang pariwisata.
0 comments:
Posting Komentar